get app
inews
Aa Text
Read Next : Pertamina Patra Niaga Tegas Berantas SPBU Curang di Yogyakarta

Senangnya Mama Muda Terima Bantuan Sayuran Segar dari Mutiara

Jum'at, 04 Oktober 2024 | 14:32 WIB
header img
Senangnya Mama Muda Terima Bantuan Sayuran Segar dari Mutiara (Taufik Budi)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id - Eni Astuti, seorang mama muda asal Lopait, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, sangat senang saat menerima bantuan sayuran segar dari pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Semarang, Ngesti Nugraha dan Nur Arifah. Pasangan yang dikenal dengan sebutan Mutiara ini memberikan bantuan berupa aneka sayur mayur, seperti kentang, wortel, kubis, seledri, dan tomat. 

Eni mengungkapkan bahwa sayuran tersebut akan diolah menjadi berbagai hidangan untuk keluarganya. "Senang sekali, apalagi sayuran ini segar-segar. Nanti mau saya masak jadi sop, lodeh, atau bakwan," ujar Eni dengan senyum bahagia, di Posko Pemenangan Paslon Mutiara, Tuntang, Kabupaten Semarang, Jumat (4/9/2024).

Baginya, bantuan ini sangat berarti, terutama dalam mengurangi pengeluaran untuk kebutuhan dapur sehari-hari. Selain menerima bantuan, Eni bersama ratusan ibu-ibu lainnya juga diajak senam bersama oleh pasangan Ngesti Nugraha dan Nur Arifah yang mendapat nomor urut 1 dalam Pilkada Kabupaten Semarang 2024.

"Senam bersama tadi juga seru banget, kami bisa berolahraga sambil bersosialisasi," tambahnya.

Eni yang hidup bersama keluarganya merasa bahwa sayuran yang diterimanya cukup untuk memenuhi kebutuhan makanan selama 3 hingga 4 hari. "Sayuran ini bisa dipakai untuk 3 sampai 4 hari ke depan, jadi saya bisa lebih hemat dan ada variasi dalam masakan untuk keluarga," katanya. Ia merasa terbantu secara ekonomi dengan adanya bantuan ini.

Ngesti Nugraha menjelaskan bahwa bantuan 3 ton sayuran segar tersebut dibeli langsung dari petani lokal. Menurut Ngesti, saat ini harga sayuran di pasaran sedang jatuh, sehingga tim Mutiara berinisiatif membeli sayuran dengan harga yang lebih tinggi dari pasaran untuk membantu para petani.

“Ini adalah bentuk dukungan kami kepada petani lokal yang sedang kesulitan karena harga sayuran anjlok. Selain itu, kami juga ingin membantu warga dengan menyediakan sayuran segar untuk kebutuhan sehari-hari,” ungkap Ngesti.

Bantuan sayuran ini disalurkan di tiga titik utama, yaitu di Posko Mutiara di Tuntang, kemudian di Tengaran, dan Bawen. Setiap warga yang hadir mendapatkan 3 kilogram sayuran yang terdiri dari berbagai jenis, seperti kentang, wortel, kubis, seledri, dan tomat. Pembagian ini juga merupakan bagian dari upaya menjaga ketahanan pangan masyarakat.

Nur Arifah, calon Wakil Bupati dari pasangan Mutiara, menambahkan bahwa kegiatan senam yang diadakan bertujuan untuk menjaga kesehatan ibu-ibu di wilayah tersebut. Menurutnya, kesehatan ibu sangat penting karena ibu merupakan tempat pertama bagi anak-anak dalam belajar.

“Ibu adalah madrosatul ula, tempat pembelajaran pertama bagi anak-anak. Jika ibu-ibu sehat, maka akan tercipta generasi penerus yang sehat dan cerdas,” jelas Arifah. Ia berharap dengan adanya kegiatan ini, ibu-ibu dapat lebih memperhatikan kesehatan mereka.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, terutama ibu-ibu yang merasa sangat terbantu. Dengan sayuran segar dan kegiatan senam, mereka tidak hanya mendapatkan kebutuhan pangan tetapi juga kesempatan untuk menjaga kesehatan secara fisik.

Pasangan Mutiara berharap bahwa kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. Selain itu, dukungan kepada petani lokal juga menjadi fokus utama mereka agar perekonomian desa tetap stabil di tengah situasi sulit seperti sekarang.

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut