get app
inews
Aa Text
Read Next : Perlindungan di Ketinggian, Menjaga Keamanan Perawat Gedung Pencakar Langit

Viral! Harimau Sambangi Rumah Warga, Satu Keluarga Histeris Ketakutan

Rabu, 13 April 2022 | 12:16 WIB
header img
(Tangkapan layar)

PEKANBARU – Satu keluarga di Riau gemetar ketakutan ketika rumahnya dikitari seekor harimau Sumatera. Meski ketakutan, dia masih sempat mengabadikan kedatangan si raja hutan itu di perkampungan dan video ini viral di media sosial.

Dari video berdurasi 2 menit 50 detik awalnya terlihat tiga ekor ayam di perkebunan sawit terlihat berlari sambil berkokok bersahutan ke arah rumah. Tak berselang lama seekor harimau dewasa berjalan santai menuju rumah.

BACA JUGA:

Permintaan Jasa ART Melonjak Jelang Lebaran Idul Fitri, Gaji Rp300 Ribu/Hari

Penghuni rumah pun terlihat panik dan berteriak. Suara lelaki itu pun memanggil berkali-kali menyebut Opung (harimau). Tampak penghuni rumah ketakutan saat harimau itu mendekati rumah. Harimau itu mengelilingi rumah. 

Ada juga suara anak-anak dan perempuan. Terlihat jelas harimau itu mengelilingi rumah papan. Dari sela-sela dinding itu, penghuni rumah mengabadikan si raja hutan itu. Harimau tampak begitu jelas. Namun, tak berapa lama harimau hilang dari tangkapan kamera.

BACA JUGA:

Mantan Danjen Kopassus Pegang Tongkat Komando Pangdam IV/Diponegoro

 

 

Terdengar pula suara gonggongan anjing di sekitar rumah tidak henti-henti. Begitu juga terdengar suara ayam yang terus ribut. Sementara suara lelaki yang memanggil Opung itu sambil menangis ketakutan memohon agar jangan diganggu dengan bahasa Batak.

Kapolsek Pinggir Kompol Meitertika mengatakan bahwa harimau lokasi dalam video itu berada di sekitar Desa Tasik Tebing Serai Kecamatan Tualang Mandau, Kabupaten Bengkalis, Riau. Di sana sebelumnya ada warga ditewas diterkam harimau.

BACA JUGA:

Kemenhub Ungkap Jumlah Pemudik Terbanyak Bukan dari Jakarta tapi Jatim

Korban bernama Indra, tewas dengan kondisi kepala dan tubuh terpisah. Beberapa hari setelahnya seekor anjing juga dimangsa harimau pada 6 April 2022.

"Lokasi video itu tidak jauh dengan yang kemarin (penerkaman Indra)," kata Meitertika.

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau mengatakan bahwa itu merupakan kasawan habitat harimau. Lokasinya merupakan hutan Suaka Marga Satwa Giam Siak Kecil. Kasawan hutan itu banyak dibabat jalan perkebunan kelapa sawit dan pemukiman.

BACA JUGA:

Pemudik Emosi Tinggi 2 Tahun Tak Pulang Kampung, Moeldoko: Aparat Jangan Bikin Jengkel

 

 

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut