Mudik Lebaran 2025: Tiket KA Terjual 150 Ribu, Masih Bisa Dipesan 

Taufik Budi
Mudik Lebaran 2025: Tiket KA Terjual 150 Ribu, Masih Bisa Dipesan (Ist)

SEMARANG, iNEWSJOGLOSEMAR.ID – PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat sebanyak 150.402 penumpang telah melakukan pemesanan tiket kereta api di wilayah Daop 4 Semarang untuk masa Angkutan Lebaran 2025. Periode angkutan ini berlangsung selama 22 hari, mulai 21 Maret hingga 11 April 2025. 

Puncak jumlah pemesanan tiket sejauh ini terjadi pada Minggu, 6 April 2025 (H+5) dengan 13.109 penumpang, disusul oleh Sabtu, 5 April 2025 (H+4) dengan 13.063 penumpang. Namun, angka ini diprediksi masih akan terus meningkat karena penjualan tiket masih berlangsung. 

Tiket Masih Tersedia, Segera Pesan 

Selama masa Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 4 Semarang menyediakan total 535.282 tiket, dengan rata-rata 24.331 tiket per hari. Hingga Senin, 10 Maret 2025, baru 28 persen tiket yang terjual. 

"Kami mengimbau masyarakat untuk segera memanfaatkan kesempatan ini dengan memesan tiket melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, atau mitra resmi lainnya, karena tiket masih tersedia dalam jumlah yang cukup banyak," ujar Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo. 

Dengan permintaan yang terus meningkat mendekati hari raya, KAI berharap masyarakat dapat segera melakukan pemesanan agar tidak kehabisan tiket pada jadwal keberangkatan yang diinginkan. 

 

Editor : Enih Nurhaeni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network