JAKARTA, iNEWSJOGLOSEMAR.ID – Artis Celine Evangelista akhirnya mengonfirmasi bahwa dirinya telah resmi menjadi mualaf. Dalam unggahan terbarunya di media sosial, mantan istri Stefan William ini membagikan momen haru saat menjalani ibadah umrah di Tanah Suci.
Dalam video yang kini viral, Celine terlihat mengenakan gamis putih lengkap dengan hijab dan cadar saat berada di Masjidil Haram. Ia memulai perjalanannya dengan berjalan di sekitar Masjid hingga mendekati Kakbah. Saat berhasil menyentuh dan mencium Kakbah, tangisnya pecah, menandakan pengalaman spiritual yang begitu mendalam bagi dirinya.
Dalam unggahan tersebut, Celine menuliskan dua kalimat syahadat yang menegaskan keyakinannya sebagai seorang Muslimah.
"Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan selain Allah, dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah," tulisnya dalam bahasa Arab dan Indonesia.
Editor : Enih Nurhaeni
Artikel Terkait