Wilayah terdampak parah di Sumatera Barat, lanjut dia, antara lain Kabupaten Agam serta beberapa kawasan di Kota Padang, di mana banyak rumah rusak dan akses jalan terputus akibat banjir.
“Alhamdulillah, seluruh 39 mahasiswa yang terdampak dari Sumatera Barat sudah tercover bantuan. Ini sangat berarti bagi kami,” lugasnya.
Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, menyampaikan bahwa bantuan tersebut diberikan agar mahasiswa tetap dapat melanjutkan pendidikan tanpa terbebani persoalan tempat tinggal.
Ia menegaskan bahwa pendidikan harus tetap berjalan meskipun mahasiswa dan keluarga mereka tengah menghadapi dampak bencana.
Menurut Taj Yasin, bantuan ini merupakan realisasi komitmen Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi saat mengunjungi mahasiswa terdampak banjir dari Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara beberapa waktu lalu.
Selain bantuan hunian bagi mahasiswa, Pemprov Jawa Tengah juga telah menyalurkan bantuan kemanusiaan ke tiga provinsi terdampak banjir tersebut dengan total nilai mencapai Rp2,5 miliar.
Editor : Enih Nurhaeni
Artikel Terkait
