get app
inews
Aa Read Next : Satpam Kembalikan Emas 500 Gram Milik Penumpang di Stasiun Tawang, Kapolda Jateng Beri Pujian

Gus Mus dan Kiai Sepuh Kumpul, Kapolda Jateng: Tidak Ada yang Dibahas, Hanya Ngobrol

Rabu, 13 Juli 2022 | 21:04 WIB
header img
Gus Mus dan Kiai Sepuh Kumpul, Kapolda Jateng: Tidak Ada yang Dibahas, Hanya Ngobrol (Dok. Polda Jateng)

REMBANG – Sejumlah kiai sepuh berkumpul di kediaman Gus Mus atau KH Ahmad Mustofa Bisri, Kompleks Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin, Leteh, Rembang, Jawa Tengah. Di antaranya KH Zaim Ahmad Pengasuh Pondok Pesantren Kauman-Lasem dan Gus Zaimul Umam yang merupakan adik KH Baha'uddin Nursalim atau Gus Baha.

Hadir pula Pengasuh Pondok Pesantren Al-Wahdah Lasem, KH Ahfas Hamid Baidlowi atau yang lebih dikenal dengan Gus Ahfas, serta salah satu putra almarhum KH Maimoen Zubair yakni KH Idror Maimoen atau Gus Idror. Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi turut hador dalam silaturhami alim ulama itu.

BACA JUGA:

Setahun Magang di Polda Jateng, 31 Bintara Asli Papua Siap Pulang Kampung Suarakan Persatuan

Pertemuan sejumlah ulama Rembang di kediaman Gus Mus itu digelar secara tertutup dengan. Usai acara, Kapolda menyampaikan bahwa agenda pertemuan sekadar silaturahmi sekaligus minta didoakan supaya keluarga besar Polda Jateng menjadi polisi yang baik.

"Kita silaturahmi, bareng pejabat utama Polda dengan tokoh agama dalam rangka silaturahmi biasa. Tidak ada niatan apa-apa, minimal Polda Jawa Tengah, berikut keluarga besarnya didoakan menjadi polisi yang baik. Kalau polisinya dapat doa baik saya yakin masyarakat juga akan baik," jelas Irjen Ahmad Luthfi, Rabu (13/7/2022).

BACA JUGA:

Hendak Diperkosa Keponakan, Tante Video Call Suami di Luar Kota

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut