get app
inews
Aa Text
Read Next : Teknisi Siaga dan Fasilitas Andalan Dukung Kelancaran Operasional Nataru

Rahasia Jahe Instan: Modal Seuprit, Keuntungan Selangit!

Jum'at, 26 April 2024 | 14:34 WIB
header img
Rahasia Jahe Instan: Modal Seuprit, Keuntungan Selangit! (Foto: Taufik Budi)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id – Pengolahan jahe instan menjadi peluang bisnis dengan modal minim namun keuntungan yang menggiurkan. Bisnis jahe instan memiliki potensi keuntungan yang besar, bahkan mencapai lebih dari 100 persen.  

"Jahe instan ini bisa menjadi peluang bisnis yang menjanjikan karena memiliki modal awal yang kecil namun dapat memberikan keuntungan yang cukup besar,” kata instruktur pelatihan “Rahasia Jahe Instan” yang digelar Rumah BUMN di kawasan Pasar Johar Semarang, Kamis (25/4/2024).

“Dengan modal kurang dari Rp200.000, namun produk jahe instan dalam kemasan bisa terjual seharga Rp400 ribu," imbuhnya lagi.

Selain itu, produk jahe instan dalam kemasan juga memiliki prospek bisnis yang bagus untuk pelaku UMKM karena dapat dititipkan di toko oleh-oleh Semarang. Produk ini juga memiliki masa kedaluwarsa yang cukup lama, yakni hingga satu tahun.

Menurtnya, jahe memiliki potensi untuk diolah menjadi berbagai macam makanan dan minuman yang bisa dinikmati berbagai kalangan. Jahe instan juga dapat diinovasikan menjadi wedang klotok atau jahe rempah, sehingga terbuka banyak peluang untuk memulai usaha baru rempah ini.

Proses pembuatan minuman serbuk rempah ini pun cukup sederhana. Dimulai dari mencuci jahe secara bersih, memotongnya kecil-kecil, lalu mencampurkannya hingga seperti parutan. Parutan jahe kemudian disaring dan dimasak bersama gula pasir, pandan, cengkih, kayu manis, dengan pengadukan secara berkala hingga mengental menjadi serbuk jahe. Serbuk jahe tersebut kemudian dikemas dan dapat diseduh dengan air panas untuk disajikan sebagai minuman.

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut