get app
inews
Aa Text
Read Next : Bulan Ramadan, Polda Jateng Pastikan 26 Kg Sabu Tak Beredar Lagi, Dicelup Asam Sulfat 

Jalur Banyudono-Boyolali Diawasi Ketat, Tim Black Mamba Gencar Patroli

Sabtu, 08 Maret 2025 | 15:04 WIB
header img
Jalur Banyudono-Boyolali Diawasi Ketat, Tim Black Mamba Gencar Patroli (Ist)

BOYOLALI, iNEWSJOGLOSEMAR.ID – Demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama bulan Ramadan, Tim Black Mamba Polres Boyolali terus meningkatkan patroli malam hari. Langkah ini diambil untuk mencegah berbagai gangguan kamtibmas, termasuk balap liar dan tawuran yang kerap terjadi di wilayah Boyolali. 

Pada Sabtu (8/3/2025) dini hari, patroli kembali digelar di wilayah Banyudono. Dalam operasi ini, petugas berhasil mengamankan puluhan sepeda motor yang diduga akan digunakan untuk balap liar. Selain itu, sejumlah pemuda yang nongkrong hingga larut malam tanpa tujuan jelas juga diperiksa oleh kepolisian. 

Kapolres Boyolali, AKBP Rosyid Hartanto, menegaskan bahwa patroli akan terus dilakukan guna memastikan situasi tetap aman selama bulan Ramadan. "Kami akan terus meningkatkan patroli untuk mencegah gangguan kamtibmas, khususnya aksi balap liar dan tawuran. Keamanan dan kenyamanan warga adalah prioritas kami," ujarnya. 

Polres Boyolali telah menargetkan beberapa lokasi rawan yang kerap dijadikan ajang balap liar. Selain jalur Solo-Semarang, area perkantoran Pemkab Boyolali juga menjadi titik pengawasan utama dalam patroli ini. 

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut