get app
inews
Aa Text
Read Next : Tiga Gerbong Kereta Terbakar di Stasiun Tugu, Operasional KAI Tidak Terganggu 

Tiket KA Promo Cuma Rp100.000 atu Diskon 20%? Ini Cara Pesannya

Kamis, 13 Maret 2025 | 23:34 WIB
header img
Tiket KA Promo Cuma Rp100.000 atu Diskon 20%? Ini Cara Pesannya (Ist)

SEMARANG, iNEWSJOGLOSEMAR.ID – PT Kereta Api Indonesia (Persero) menghadirkan program promo dengan tema “Ramadan Festive”. Program ini menawarkan dua jenis promo menarik untuk pelanggan setia, yakni Promo Reguler dengan diskon hingga 20% dan Flash Sale dengan harga tiket super murah.

Manager Humas KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo mengatakan bahwa promo ini merupakan bagian dari upaya KAI untuk mengoptimalkan keterisian kursi pada arus balik Lebaran, sekaligus memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk menikmati perjalanan dengan harga lebih hemat.

“Kami memahami bahwa fokus masyarakat lebih banyak pada perjalanan mudik dari Jakarta ke timur. Oleh karena itu, melalui Ramadan Festive kami memberikan promo menarik bagi pelanggan yang ingin kembali ke Jakarta dengan harga yang lebih ekonomis,” terang Franoto.

Pada promo reguler, pelanggan dapat menikmati potongan harga hingga 20% dari tarif normal untuk pemesanan tiket pada 18-19 Maret 2025. Promo ini berlaku untuk keberangkatan mulai 21 Maret hingga 11 April 2025, dengan total 38.000 kursi yang disiapkan atau disesuaikan dengan jumlah kursi yang tersedia.

“Selain promo reguler, KAI juga menghadirkan Flash Sale yang hanya tersedia melalui aplikasi Access by KAI. Flash Sale ini berlangsung pada 18 Maret 2025 pukul 12.00-13.00 WIB, dengan jumlah tiket terbatas sebanyak 2.000 tiket yang disesuaikan dengan ketersediaan,” tambahnya.

Harga spesial yang ditawarkan dalam Flash Sale ini yakni Kelas Eksekutif hanya Rp300.000, Kelas Bisnis Rp200.000, dan Kelas Ekonomi seharga Rp100.000.

Pemesanan tiket Promo Reguler dapat dilakukan pada 18-19 Maret 2025 melalui kanal resmi KAI:

- Aplikasi Access by KAI

- Situs resmi kai.id

- Mitra resmi KAI lainnya

Sementara itu, untuk mendapatkan tiket Flash Sale, pelanggan wajib melakukan pemesanan melalui aplikasi Access by KAI pada 18 Maret 2025 pukul 12.00-13.00 WIB.

“Dengan hadirnya promo spesial Ramadan Festive, diharapkan semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati perjalanan kereta api dengan harga terjangkau. Tunggu momennya dan manfaatkan kesempatan ini untuk merencanakan perjalanan Anda bersama KAI agar pengalaman mudik lebih menyenangkan,” tutup Franoto Wibowo.

Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan bisa menghubungi Contact Center KAI 121 melalui:

- Telepon: 121/(021) 121

- WhatsApp: 0811-1211-1121

- Email: [email protected]

- Media sosial resmi KAI

 

 

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut