get app
inews
Aa Text
Read Next : Produksi Beras Kabupaten Semarang Surplus 3.000 Ton, Bupati Pastikan Stok Aman

Tanah Dekat Kampus UNNES Diserbu Investor, Potensi Usaha Kos dan Kafe

Kamis, 17 April 2025 | 20:16 WIB
header img
Tanah Dekat Kampus UNNES Diserbu Investor, Potensi Usaha Kos dan Kafe (Taufik Budi)

SEMARANG, iNEWSJOGLOSEMAR.ID – Fenomena berburu lahan di sekitar kampus pun semakin marak. Tak sedikit pengusaha pemula hingga investor properti dari luar kota yang sengaja mencari lokasi strategis seperti ini untuk dibangun tempat makan kekinian, mini market, hingga rumah kos eksklusif. Pasalnya, arus mahasiswa baru yang datang tiap tahun menjamin pasar yang stabil dan terus berkembang.

“Saya sudah beberapa bulan ini mencari tanah di sekitar UNNES. Rencana saya bangun rumah kos dan kafe kecil, karena saya lihat pasarnya sangat hidup dan ramai mahasiswa,” ungkap Teguh Prasetyo, pengusaha muda asal Kendal yang kini sedang memperluas usahanya ke wilayah Semarang atas.

Selain untuk bisnis, lokasi ini juga sangat layak untuk investasi properti jangka panjang. Permintaan tanah di sekitar kawasan kampus terus bertambah seiring meningkatnya aktivitas akademik dan pembangunan infrastruktur di wilayah Semarang bagian atas.

Peluang emas pun hadir bagi Anda yang ingin berinvestasi di bidang properti maupun memulai usaha di kawasan pendidikan. Sebidang tanah strategis dijual di dekat Kampus Universitas Negeri Semarang (UNNES), tepatnya di Kelurahan Ngijo, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, menawarkan potensi bisnis tinggi berkat lokasinya yang berada di pinggir jalan.

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut