Borong Segera! Harga Emas Antam Turun Rp10.000, Kini Dijual Rp1.965.000 per Gram

JAKARTA, iNEWSJOGLOSEMAR.ID – Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Antam) mengalami penurunan sebesar Rp10.000 pada Jumat (18/4/2025). Mengutip situs resmi Logam Mulia, harga jual emas Antam per gram hari ini tercatat sebesar Rp1.965.000.
Penurunan ini terjadi setelah harga emas Antam sempat menembus rekor tertinggi sepanjang masa pada perdagangan Kamis (17/4/2025), yakni Rp1.975.000 per gram.
Tak hanya harga jual, nilai buyback atau harga yang diperoleh konsumen saat menjual kembali emas ke Antam juga mengalami koreksi sebesar Rp10.000. Saat ini, harga buyback emas berada di angka Rp1.814.000 per gram.
Harga tersebut berlaku di Butik Emas Antam Pulo Gadung, Jakarta. Sesuai ketentuan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34/PMK.10/2017, setiap pembelian emas batangan dikenai pajak penghasilan (PPh) 22 sebesar 0,9 persen. Namun, nasabah yang menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) akan memperoleh potongan pajak lebih rendah, yakni 0,45 persen.
Editor : Enih Nurhaeni