Gempa M3,5 Guncang Gunungkidul, BMKG: Kedalaman 10 Km, Data Bisa Berubah

JAKARTA, iNEWSJOGLOSEMAR.ID — Gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 3,5 mengguncang wilayah Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), pada Minggu pagi (20/4/2025) sekitar pukul 10.18 WIB. Data awal ini disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui akun media sosial resminya.
Dalam informasi yang dipublikasikan, lokasi gempa berada di koordinat 9,18 Lintang Selatan dan 110,38 Bujur Timur atau sekitar 134 kilometer barat daya dari Gunungkidul, DIY, dengan kedalaman 10 kilometer.
"#Gempa Mag:3.5, 20-Apr-2025 10:18:31WIB, Lok:9.18LS, 110.38BT (134 km BaratDaya GUNUNGKIDUL-DIY), Kedlmn:10 Km," tulis BMKG.
BMKG menyatakan bahwa gempa ini berada di zona laut selatan Jawa, namun belum memberikan keterangan lebih lanjut mengenai dampak atau apakah getaran dirasakan oleh warga sekitar.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan resmi terkait kerusakan bangunan maupun korban jiwa akibat gempa tersebut. BMKG juga belum mengeluarkan peringatan dini tsunami, mengingat magnitudo dan lokasi gempa yang tergolong lemah dan cukup dalam.
Editor : Enih Nurhaeni