get app
inews
Aa Read Next : Kuli Bangunan Retas Facebook, Perdaya Istri Korban yang Kerja di Luar Negeri

Tragis! Kesetrum Listrik Tegangan Tinggi, Tangan Kuli Bangunan Diamputasi

Minggu, 03 April 2022 | 22:13 WIB
header img
Narno, kuli bangunan yang harus diamputasi tangannya setelah tersengat listrik tegangan tinggi.

WONOGIRI – Nasib tragis menimpa Narno (43), seorang kuli bangunan warga Dusun Poncol RT 4/7, Desa Jeporo, Kecamatan Jatipurno Wonogiri Jawa Tengah. Dua tangannya diamputasi setelah kecelakaan kerja tersengat listrik tegangan tinggi.

Meski peristiwa itu telah lima bulan berlalu, Narno masih mengingat kejadiannya. Dia sedang mengerjakan bangunan sebuah rumah tinggal di wilayah Kecamatan Slogohimo. Narno tersengat listrik tegangan tinggi hingga kedua tangannya menderita luka bakar parah.

BACA JUGA:

Tiba di Bali, Maria Ozawa: Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Orang Indonesia

"Sampai sekarang, kejadiannya kurang lebih lima bulan lalu. Pekerjaan saya kan bangunan, waktu itu sedang mengerjakan rumah tinggal," kata dia, Jumat 1 April.

Narno menceritakan, peristiwa nahas itu bermula saat dia sedang menarik adukan semen dari lantai dua ke lantai tiga. Sebagai alat bantu, dia menggunakan besi panjang yang ada pengaitnya.

BACA JUGA:

BCL Pakai Kebaya Ketat, Lekuk Dada Terlihat Seksi

Tanpa dia sadari, besi yang digunakan untuk menarik adukan tersebut ternyata menempel kabel listrik bertegangan tinggi. Seketika dirinya terpental karena tersetrum listrik itu.

"Setelah itu saya sudah tidak sadar, tahu-tahu saya sudah di rumah sakit. Kata rekan-rekan, saya sempat terbanting. Setelah arus listriknya mati saya mental gitu," ujar Narno.

BACA JUGA:

Jadwal Imsakiyah Ramadan untuk Kota Semarang 4 April 2022

Kejadian tersebut membuat kedua tangannya menderita luka bakar parah. Bahkan bagian kaki pun juga turut luka bakar. “Iya (karena luka parah) akhirnya diamputasi," jelasnya.

Setelah insiden itu, Narno tidak bisa berbuat banyak. Dia hanya bisa terbaring di tempat tidurnya. Kakinya pun masih terasa sakit hingga sekarang. Padahal dia merupakan satu-satunya tulang punggung keluarga yang menghidupi istri dan kedua anak laki-lakinya.

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut