Khilafatul Muslimin Miliki Pendidikan Setara SD sampai Sarjana, Ini Rinciannya!

Erfan Maaruf
Spanduk Penolakan Khilafatul Muslimin Brebes. (Foto: Trisno)

JAKARTAKhilafatul Muslimin memiliki jenjang pendidikan setara sekolah dasar (SD) hingga sarjana di Indonesia. Mereka memiliki gelar tersendiri dan mencetak ijazah sendiri yang didapat dengan waktu yang cukup singkat.

Direskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki Haryadi, mengatakan, pendidikan dalam organisasi Khilafatul Muslimin dibuat oleh sang khalifah beserta menteri pendidikan yaitu pendidikan pada marhalah Khalifah Ustman bin Affan (UBA), setara sekolah dasar (SD) selama tiga tahun, dengan empat mata pelajaran.

BACA JUGA:

Gus Baha dan TGB Ngaji Bareng di Jogja, Netizen Bisa Pantau via Youtube

Tingkat selanjutnya, pendidikan pada marhalah Khalifah Ummar bin Khatab (UBK), setara sekolah menengah pertama (SMP) selama dua tahun, dengan delapan mata pelajaran. Kemudian marhalah Abu Bakar Ash Sidiq (ABA), setara sekolah menengah atas (SMA) selama dua tahun, dengan 11 mata pelajaran.

Terakhir, pendidikan pada Jami'ah Ali bin Abi Thalib (AAT), setara perguruan tinggi/universitas yang ada di Margodadi wilayah Bekasi dan Mapin NTB. Pola pengajaran selama tiga tahun, dengan sembilan mata kuliah. Jami'ah memperoleh gelar Sarjana Kekhalifaan Islam (SKI).

BACA JUGA:

Muda Mudi Bugil di Mobil Goyang Ngeles Tak Hubungan Seks, Orangtua Didatangkan!

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network