Dewa Pamungkas bukanlah sosok yang baru dalam dunia pengabdian kepada masyarakat. Sebelum terjun ke dunia politik, ia telah aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan di Kota Semarang. Ia juga telah bekerja di berbagai bidang yang membuatnya memiliki pemahaman tentang beragam isu yang dihadapi masyarakat Kota Semarang.
"Saya merasa terpanggil untuk berkontribusi lebih besar kepada Kota Semarang, terutama kepada rakyat di Dapil 3. Saya percaya bahwa kita, generasi muda, memiliki potensi besar untuk membawa perubahan positif. Saya akan berjuang untuk menciptakan kota yang lebih baik, lebih inklusif, dan lebih sejahtera untuk semua," katanya.
Dewa Pamungkas mendapatkan dukungan dari berbagai kalangan, terutama pemuda dan pemudi yang melihatnya sebagai representasi harapan baru bagi politik lokal. Dengan semangat dan tekadnya, Dewa Pamungkas bertekad untuk memenangkan hati pemilih Dapil 3 Kota Semarang dan membawa perubahan positif yang sangat diharapkan oleh masyarakat kota ini.
Editor : Enih Nurhaeni
Artikel Terkait