JOGJA, iNewsJoglosemar.id - Prof. Ir. Sang Kompiang Wirawan, S.T., M.T., Ph.D., Dosen Teknik Kimia dari Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM), resmi dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam bidang Bioresource Processing pada Fakultas tersebut pada Selasa (9/7/2024).
Upacara pengukuhan ini berlangsung dengan dihadiri oleh sejumlah tokoh akademisi dan civitas akademika UGM. Dalam pidatonya yang berjudul "Pengembangan Teknologi Pengolahan Sumber Daya Alam Hayati Berbasis Bioresource Product Engineering dan Teaching Industry," Prof. Sang Kompiang mengemukakan bahwa Indonesia secara konsisten berada dalam 10 besar negara penghasil sumber daya alam hayati.
Ia menyebutkan berbagai komoditas unggulan yang dihasilkan, seperti biji-bijian, teh, kopi, cokelat, minyak sawit, lada, karet, kayu lapis, ikan, dan rempah-rempah. Meskipun demikian, Indonesia baru mampu memproduksi 12 dari 200 jenis minyak atsiri yang diperdagangkan secara global.
“Sayangnya, Indonesia masih baru mampu memproduksi 12 jenis dari 200 minyak atsiri yang diperdagangkan di dunia,” katanya di ruang balai Senat UGM dilansir dari website resmi UGM.
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto
Artikel Terkait