SEMARANG, iNewsJoglosemar.id – Menteri UMKM RI, Maman Abdurrahman, menegaskan bahwa profesi influencer, konten kreator, hingga afiliator kini menjadi peluang ekonomi yang sangat menjanjikan. Hal itu ia sampaikan saat mengisi Kuliah Umum bertema “UMKM Naik Kelas: Membangun Generasi Mikropreneur Kreatif, Adaptif, dan Berdaya Saing” di Universitas Diponegoro (Undip), Semarang, Kamis (20/11/2025).
Acara yang dihadiri ratusan mahasiswa ini menjadi momentum bagi Maman untuk menekankan pentingnya kesiapan generasi muda menghadapi perubahan ekosistem ekonomi digital.
Ia mengatakan bahwa perkembangan teknologi telah mengubah arah profesi dan membuka ruang baru bagi anak muda untuk membangun kemandirian ekonomi.
“Profesi influencer, konten kreator, dan afiliator sekarang sangat menjanjikan. Selama memberikan manfaat dan kalian tekuni, itu layak diseriusi. Eranya memang sudah berubah,” ujar Maman saat memberikan paparan utama
Menurutnya, apa yang dulu dianggap bukan profesi kini telah berkembang menjadi industri bernilai besar dan digerakkan langsung oleh kreativitas generasi muda.
Hadirnya ekosistem GIGS Economy membuat mahasiswa tidak lagi terpaku pada pilihan profesi konvensional seperti PNS atau pegawai institusi yang dulu dianggap sebagai standar kesuksesan.
Editor : Enih Nurhaeni
Artikel Terkait
