Mengerikan! Kereta Gantung Tabrakan, 3 Orang Tewas dan Sebagian Bergelantungan di Kabel

Anton Suhartono
Kecelakaan kereta jantung di Jharkhand, India, menewaskan sedikitnya 3 orang (Foto: Twitter)

NEW DELHI – Tiga orang tewas dalam kecelakaan mengerikan kereta gantung di India. Bukan hanya itu puluhan orang terjebak di kereta, sebagian lainnya terpaksa bergelantungan di kabel agar tak jatuh, bahkan ada yang loncat.

Dikutip dari AFP, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (10/4/2022) malam di tempat suci yang biasa didatangi peziarah Hindu. Tim penyelamat berusaha mengevakuasi para korban yang terjebak menggunakan helikopter militer.

BACA JUGA:

Kapolda Metro Jaya Sebut Massa Pengeroyok Ade Armando Bukan Mahasiswa

Sulitnya proses evakuasi menyebabkan penyelamatan berlangsung sangat lama, memakan waktu lebih dari 24 jam. Kejadian bermula saat para peziarah menggunakan beberapa kereta gantung hendak menuju puncak bukit Trikut, Distrik Deoghar, Negara Bagian Jharkhand.

Tiba-tiba tiga kereta saling bertabrakan, menyebabkan dua penumpang perempuan tewas seketika.  Selain itu 10 orang lainnya terluka parah. Dua penumpang di antaranya panik dan melompat dari kereta hingga mengalami luka serius.

BACA JUGA:

Ricuh! Tembakan Gas Air Mata Bubarkan Demo Ribuan Mahasiswa di Palembang

Setelah kecelakaan itu, 12 kereta lainnya berhenti menggantung membuat para penumpangnya terjebak. Seorang pejabat pemerintah setempat mengatakan, kecelakaan itu disebabkan kendala teknis, namun penyebab pastinya belum diketahui. Kereta gantung tersebut dikelola perusahaan swasta, namun para staf melarikan diri pascakecelakaan.

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network