Ngeri! Pria Misterius Ngamuk Bawa Parang, Satu Orang Tewas Ditusuk dan Emak-Emak Luka

Mukmin Aziz
Lokasi kejadian pria misterus ngamuk bawa parang. (Foto: Mukmin Aziz)

BALIKPAPAN - Satu orang dilaporkan tewas ditusuk parang pria misterius di Kelurahan Karang Joang, Balikpapan Utara, Minggu (15/5/2022) siang. Aksi pelaku berlanjut di lokasi berbeda dan kembali menusuk warga lainnya.

Peristiwa tersebut berawal ketika pelaku tiba-tiba menusuk dua pria di lokasi kejadian yang tengah ramai. Dua korban yang tertusuk lantas tersungkur. Satu di antaranya dinyatakan meninggal setelah pendarahan di dada.

BACA JUGA:

Tawuran Pecah di Jepara, Satu Pemuda Tewas Luka Sabet di Leher

Aksi yang dilakukan pria tak dikenal itu rupanya masih berlanjut. Setelah menusuk dua orang di lokasi pertama, pelaku kabur menuju KM 15, Karang Joang, Balikpapan Utara. Di lokasi kedua, dia melukai seorang wanita yang kebetulan melintas. 

"Ibu-ibu lewat ditimpasnya juga. Ini lagi dibawa ke rumah sakit. Langsung ngamuk pakai parang, " terang warga sekitar. 

BACA JUGA:

Mengerikan! Pemotor Tewas Tegilas Roda Truk di Kulonprogo

Sejumlah warga berupaya menghentikan amukan pelaku. Namun pelaku yang masih menenteng parang mencoba melawan. Beruntung, warga berhasil melumpuhkan pelaku kemudian mengikatnya menggunakan tali. 

"Tadi diamankan sama warga ramai-ramai, nah ini polisi sudah menuju lokasi kejadian," ujarnya. 

BACA JUGA:

Selingkuhan Sudah Pisah Ranjang, Istri Ngatiman Makin Lengket

Kapolsek Balikpapan Utara, AKP Eko Budi, membenarkan terjadi peristiwa tersebut. Pelaku telah dibawa ke Mapolsek oleh warga. Sampai di situ polisi masih melakukan pemeriksaan termasuk terhadap kondisi kejiwaan pelaku.

"Sudah diamankan, masih kami tindaklanjuti," pungkasnya.

BACA JUGA:

Tragis! Ngatiman Tewas Dibantai Selingkuhan Istrinya

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network