Pria Tewas Usai Minum Obat Kuat Sebelum Naik Ranjang PSK

Sigit Dzakwan
Polisi saat akan mengevakuasi mayat pria yang ditemukan tewas di warung kopi, Jalan Mahir Mahar, Trans Kalimantan Km 13, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (16/5/2022) dini hari. (Foto: iNews/Sigir Dzakwan)

PALANGKARAYA - Pria berinisial MY (49) tewas di warung kopi, Jalan Mahir Mahar, Trans Kalimantan Km 13, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (16/5/2022) dini hari. Dia diduga lemah jantung setelah minum obat kuat saat hendak kencan naik ranjang dengan pekerja seks komersial (PSK).

Informasi dirangkum, korban merupakan warga Jalan RTA Milono. Dia ditemukan tewas dengan posisi telentang di tengah pintu dapur warung kopi tersebut pukul 02.00 WIB.

BACA JUGA:

Mahasiswi Cantik Kesuciannya Direnggut Perampok, Ibunda: Masa Depannya Hancur!

Kapolsek Sebangau Iptu Dhini Fitriana Lestari menjelaskan, sebelum tewas korban sempat muntah-muntah diduga dampak dari meminum obat penambah stamina.

"Korban datang ke warung kopi bersama teman pria. Di situ korban berencana ngamar bersama perempuan. Saat masuk kamar, korban mandi karena tubuhnya berkeringat lalu memberitahu saksi jika dia ada minum obat kuat," ujar Kapolsek, Senin (16/5/2022).

BACA JUGA:

Tragis! Ngatiman Tewas Dibantai Selingkuhan Istrinya

BACA JUGA:

Ngeri! Pria Misterius Ngamuk Bawa Parang, Satu Orang Tewas Ditusuk dan Emak-Emak Luka

Menurutnya sebelum meninggal, korban sempat berbicara kepada perempuan tersebut untuk izin menumpang berbaring sebentar di belakang dapur warung kopi. Beberapa saat kemudian, teman korban memanggil namun tidak ada jawaban. Saat dicek ternyata korban sudah meninggal.

Jenazah korban lalu dievakuasi ke RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya untuk dilakukan visum luar guna mengetahui penyebab pasti kematiannya.

BACA JUGA:

Tawuran Pecah di Jepara, Satu Pemuda Tewas Luka Sabet di Leher

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network