Aksi Besar-besaran 11 April, PBNU: Demo Bukan Termasuk yang Boleh Batal Puasa

Bachtiar Rojab
PBNU mengajak peserta demo mahasiswa di Istana Negara, Senin (11/4/2022) untuk tetap berpuasa. (Foto: MPI)

JAKARTA - Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) bakal menggelar aksi demontrasi di Istana Negara, Jakarta, Senin 11 April 2022. Hal tersebut menuai banyak tanggapan termasuk dari Nadhlatul Ulama (NU). 

Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Ahmad Fahrur Rozi mengatakan aksi tersebut seharusnya tak menjadi alasan bagi mereka yang Muslim mengingkari keutamaan puasa di Bulan Ramadan. 

"Mengajak semua pihak menghormati kemuliaan dan kedamaian di Bulan Suci Ramadan dengan hati yang suci dan bersih, berlomba-lomba berbuat kebaikan, menahan hawa nafsu serta menahan emosi dan amarah yang bisa membuat puasa menjadi tidak sempurna," ujar Ahmad di Jakarta, Minggu (10/4/2022). 

BACA JUGA:

Jokowi Tegaskan Pemilu 14 Februari 2024, Tak Ada 3 Periode

6 Tuntutan Mahasiswa Demo 11 April 2022

Lebih lanjut, Ahmad menyebut aksi menyuarakan suara rakyat tidak menjadi alasan dalam membatalkan puasa saat melakukan aksi demonstrasi. Menurutnya, perlu ditekankan sikap sopan santun serta sesuai pada tujuan aspirasi. 

"Demonstrasi bukan termasuk sesuatu hal yang membolehkan seorang membatalkan puasa. Hendaknya usulan dan tuntutan kepada pemerintah disampaikan secara baik dan santun,  disampaikan secara tertutup dan langsung tertuju pada kebijakan pemerintah yang dimaksud, tanpa perlu mencela dan mencaci maki," ucapnya. 

BACA JUGA:

Polda Jateng Siapkan Polwan Negoisator Hadapi Pendemo 11 April

Ahmad juga mengutip salah satu hadist yang memberi tuntunan bagaimana masyarakat memberikan aspirasi kepada pemerintah. “Barang siapa yang hendak menasihati pemerintah, maka jangan disampaikan secara terbuka (HR Hakim)," ujar Ahmad. 

"Mari menjaga ketenteraman dan ketertiban masyarakat, agar semua bisa bekerja dan mencari nafkah dengan baik di bulan Ramadan," tuturnya. 

Sebelumnya, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan polisi akan melakukan penutupan beberapa ruas jalan di sekitar Istana Negara mulai pukul 08.30 WIB dengan barrier. Penutupan ini untuk menghindari kemacetan akibat demo 11 April 2022.

BACA JUGA:

Demo 11 April, Massa 1.000 Orang Bakal Kepung Kota Semarang

 

 

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network