get app
inews
Aa Text
Read Next : Cedera Tak Halangi Arbi untuk Bersinar di JuniorGP 2024

100 Pembalap Belia Ikuti Seleksi Astra Honda Racing School

Rabu, 22 Juni 2022 | 23:02 WIB
header img
100 Pembalap Belia Ikuti Seleksi Astra Honda Racing School

Sebagai siswa AHRS, para pembalap muda ini akan mendapatkan bekal ilmu balap baik secara teori maupun praktik. Teori yang diajarkan antara lain terkait manajemen balap dan komunikasi dengan tim serta publik.

Untuk mendukung performa balap, para siswa juga akan didukung oleh instruktur nasional. Program AHRS ini akan dilaksanakan sebanyak 3 kali dan berlokasi di 3 sirkuit permanen di Pulau Jawa.

BACA JUGA:

Gadis Manado Dipaksa Hubungan Seks, Hanya Pasrah karena Diancam Pisau

General Manager Marketing, Planning, and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan AHRS merupakan wujud komitmen perusahaan untuk terus berkontribusi dalam kemajuan dunia balap motor Tanah Air. Harapannya para pembalap potensial negeri ini dapat meraih prestasi yang membanggakan di masa mendatang.

“Program AHRS telah mencetak pembalap Tanah Air berprestasi di tingkat balap internasional bahkan dunia, seperti Mario Suryo Aji, Andy Gilang, dan Gerry Salim. Kami berharap semakin banyak pembalap Indonesia yang dapat berkiprah di ajang balap tertinggi dan AHRS merupakan fondasi yang kuat dalam pembentukan mental, kemampuan dan fisik pembalap,” ujar Andy.

BACA JUGA:

Ajakan Hubungan Seks Ditolak, Pria Ini Bunuh Gadis Pemandu Lagu

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut