get app
inews
Aa Read Next : Senyum Bibit Waluyo di Halal Bihalal, Mantan Gubernur Jateng yang Sempat Dikalahkan Ganjar Pranowo

OJK Dorong Gerakan Belanja Parsel Lebaran UMKM

Rabu, 29 Maret 2023 | 07:46 WIB
header img
OJK Dorong Gerakan Belanja Parsel Lebaran UMKM (Ist)

Acara juga dihadiri oleh Wakil Gubernur Provinsi Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen, Sekretariat Daerah Jawa Tengah Sumarno, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Tengah Ema Rachmawati, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jawa Tengah Ndari Surjaningsih, serta perwakilan pimpinan, asosiasi dan pegawai Industri Jasa Keuangan, serta seluruh mitra strategis OJK.

Wakil Gubernur Jawa Tengah menyampaikan bahwa dibutuhkan sinergi dan kolaborasi yang kuat dari seluruh pihak untuk terus memberdayakan UMKM, khususnya di Bulan Ramadan ini.

“Mari membantu pelaku UMKM dalam berjualan, khususnya di Bulan Ramadan ini. Gerakan Belanja Produk UMKM semoga dapat meningkatkan rasa turut bangga dengan produk buatan lokal, sehingga perekonomian daerah dapat terus meningkat ” kata Taj Yasin.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah pada kesempatan tersebut juga menyampaikan sharing mengenai berbagai kegiatan kemitraan yang dilakukan oleh Provinsi Jawa Tengah dengan Dinas Koperasi dalam pemberdayaan UMKM.

“Berbagai upaya terus kita lakukan melalui kolaborasi dan sinergi sehingga UMKM naik kelas. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah juga memiliki program sertifikasi halal, transformasi digital, dan pendampingan UMKM onboarding ke marketplace e-blangkon,” kata Sumarno. 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut