get app
inews
Aa Read Next : Kecelakaan Hari Ini! Motor Adu Kambing, 2 Tewas di Jember

Honda ADV 160 Idaman Bumil, Anti-Masuk Angin Lindungi Perempuan Berbadan Dua

Jum'at, 20 Oktober 2023 | 16:00 WIB
header img
Honda ADV 160 Idaman Bumil, Anti-Masuk Angin Lindungi Perempuan Berbadan Dua (Foto: Ilustrasi/Taufik Budi)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id - Kendaraan bermotor bukan hanya alat transportasi biasa bagi Cacha, seorang ibu hamil (bumil) dari Banyumanik, Kota Semarang. Bagi Cacha, sepeda motor Honda ADV 160 adalah teman setia yang memberikannya kenyamanan ekstra selama masa kehamilan.

ADV 160 yang dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan canggih, adalah pilihan bijak bagi bumil dengan masa kandungan 5 bulan itu. Salah satu fitur utama yang membuatnya nyaman adalah windshield karena melindungi tubuhnya dari terpaan angin langsung ke badan ketika berkendara.

"Saya sangat bersyukur memiliki kendaraan seperti ADV 160 selama kehamilan ini. Selain irit bahan bakar, windshield adalah penyelamat sejati bagi saya. Saya tidak perlu khawatir tentang angin dingin yang bisa memengaruhi kesehatan saya dan bayi yang sedang saya kandung," ujar Cacha, Jumat (20/10/2023).

Motor ADV 160 dibekali mesin 156,9 cc yang andal dan tahan lama, untuk mengatasi berbagai kondisi jalan. Kendaraan ini juga dirancang dengan fokus pada kenyamanan dan keamanan pengendaranya, termasuk bagi seorang ibu hamil seperti Cacha.

"Untuk perawatan ringan, suami saya biasanya membantu, seperti memeriksa tekanan ban dan pelumas rantai. Namun, untuk servis rutin, kami selalu membawanya ke bengkel resmi. Hal ini memberi kami kepastian bahwa performa kendaraan selalu prima, terutama dalam kondisi yang berat," beber dia.

New Honda ADV 160 juga telah memiliki fitur keselamatan ESS yang bakal melindungi pengendaranya dari tabrakan dari arah belakang. Fitur keselamatan ESS (Emergency Stop Signal) akan aktif jika pengguna yang melaju cepat tiba-tiba mengerem mendadak karena suatu penyebab tertentu.

Fitur ESS Honda ADV 160 ini akan aktif untuk tipe ABS. Sebab, fitur keselamatan ESS bekerja secara berdampingan dengan modul ABS. Cara kerjanya adalah saat modul ABS mendeteksi pengereman mendadak, maka secara otomatis akan mengirimkan sinyal emergency ke signal relay.

Signal relay akan merespons yang membuat semua lampu sein berkedip cepat. Kemudian fitur ini akan berhenti secara otomatis jika tuas rem dilepas atau kecepatan deselerasi mulai melambat hingga kurang dari 2,5 meter per detik.

Corporate Communication Analyst Honda Jawa Tengah, Pavita Wahyuni Tandiharjo, menyampaikan, windshiled menjadi salah satu fitur keselamatan dan kenyamanan yang disematkan pada ADV 160. Windshield itu juga bisa dinaik-turunkan sesuai keinginan pengendara.

“Fitur windshield adjustable ini bakal melindungi pengendara agar tak masuk angin ketika melaju dengan kecepatan tinggi,” lugasnya.

Selain itu, sepeda motor ini juag dilengkapi USB charger 5V 2.1A di dalam console box untuk mempermudah dan mempercepat pengisian daya pada gadget. Dengan fasilitas tersebut, pengendara bisa melakukan pengisian baterai ponsel sembari berkendara.

“Sekarang ini kita tak bisa lepas ponsel, makanya daya baterai itu sangat dibutuhkan. Tentu kita juga butuh pengecasan ketika berkendara dan saat sampai tujuan sudah full baterainya,” tutur Pavita.

Tips Perawatan Kendaraan:

  1. Pemeriksaan Rutin

Selalu periksa tekanan ban, pelumas, dan sistem pengereman. Pastikan semua lampu dan klakson berfungsi dengan baik.

  1. Ganti Oli

Lakukan penggantian oli mesin sesuai dengan jadwal yang ditentukan oleh pabrikan.

  1. Perawatan Suspensi

Pastikan suspensi dalam kondisi baik dan tidak bocor.

  1. Bersihkan dan Lindungi

Jaga kendaraan tetap bersih dengan mencuci dan memberikan lapisan pelindung pada bagian logam untuk mencegah korosi.

Spesifikasi Kendaraan:

Nama Kendaraan : Honda ADV 160

Tipe Mesin : 4-Langkah, 4-Katup, eSP+

Tipe Pendinginan : Pendingin Cairan

Sistem Suplai Bahan Bakar : PGM-FI (Programmed Fuel Injection)

Volume Langkah : 156,9 cc

Diameter x Langkah : 60 x 55,5 mm

Perbandingan Kompresi : 12 : 1

Daya Maksimum : 11,8 kW (16 PS) / 8.500 rpm

Torsi Maksimum : 14,7 Nm (1,5 kgf.m) / 6.500 rpm

Tipe Transmisi : Otomatis, V-Matic

Tipe Starter : Elektrik

Tipe Kopling : Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering

Tipe Minyak Pelumas : Basah

Kapasitas Minyak Pelumas : 0,75 liter (Penggantian Periodik)

Panjang x Lebar x Tinggi : 1.950 x 763 x1.196 mm

Jarak Sumbu Roda : 1.324 mm

Jarak Terendah ke Tanah : 165 mm

Tinggi Tempat Duduk : 780 mm

Berat Kosong (Curb Weight) : 133 kg (CBS & ABS)

Kapasitas Tangki Bahan Bakar : 8,1 liter

 

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut