get app
inews
Aa Text
Read Next : Promo Khusus Libur Pilkada, KAI Dorong Mobilitas dengan Kereta Api

Siasat Polda Jateng Urai Macet di Bottle Neck Tol selama Nataru

Jum'at, 22 Desember 2023 | 14:44 WIB
header img
Siasat Polda Jateng Urai Macet di Bottle Neck Tol selama Nataru (Ilustrasi/Ist)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id – Polda Jateng merancang siasat untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas di bottle neck tol dan berbagai titik krusial selama arus mudik Nataru (Natal dan Tahun Baru). Diperkirakan terjadi lonjakan 35.000 kendaraan pada puncak arus mudik Sabtu (23/12/2023).

Berikut adalah langkah-langkah strategis yang telah disiapkan:

1. Quick Respons Patroli Beranting

Tim quick respon patroli beranting telah ditempatkan di setiap penggal jalan, mulai dari Brebes hingga wilayah Jawa Timur. Hal ini bertujuan untuk memberikan respons cepat terhadap situasi darurat atau kemacetan yang mungkin terjadi di berbagai titik jalur tol.

“Untuk jalur tol sudah kita siapkan quick respons patroli beranting di masing-masing penggal jalan, jadi mulai Brebes sampai nanti keluar di wilayah kita Jawa Timur, sudah kita siapkan tim urai,” kata Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi, usai memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2023 di Lapangan Pancasila, Simpang Lima Kota Semarang, Jumat (22/12/2023).

2. Kerja Sama dengan Pertamina

Polda Jateng menjalin kerja sama dengan Pertamina, melibatkan patroli mobile yang terkait dengan mobil listrik dan pom bensin berjalan. Ini tidak hanya untuk menangani keadaan darurat tetapi juga memastikan kelancaran perjalanan dengan menyediakan bahan bakar di titik-titik krusial.

“Termasuk kerja sama dengan Pertamina ada patroli mobile yang terkait dengan mobil listrik dan pom bensin berjalan,” imbuhnya.

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut