Basarnas Pos SAR Wonosobo beserta Tim SAR gabungan yang menerima informasi tersebut segera menggelar operasi pencarian dan penyelamatan. Operasi SAR difokuskan dengan penyelaman di area duga titik tenggelamnya serta dengan menggunakan peralatan aquaeye.
Namun hingga menjelang senja, usaha tim SAR gabungan belum membuahkan hasil. Tim penyelam cukup terkendala dengan visibilitas zero di lokasi kejadian serta banyaknya eceng gondok yang membuat pergerakan tim menjadi terbatas.
"Sementara pencarian kami hentikan mengingat hari sudah mulai gelap sehingga tidak efektif. Pencarian besok akan difokuskan pembersihan eceng gondok di area pencarian agar mempermudah mobilitas tim dan kembali akan dilakukan penyelaman," imbuhnya.
"Semoga besok tim diberikan kemudahan sehingga survivor lekas ditemukan," pungkas Budiono.
Editor : Enih Nurhaeni