Pilkada Jateng 2024 Nyaris Tanpa Masalah, Hanya Dua PSU Digelar

Selain PSU, Bawaslu juga menangani 15 permohonan penyelesaian sengketa selama proses pemilihan. Dari total tersebut, 12 di antaranya adalah sengketa antar peserta, dan 3 sisanya sengketa proses pemilihan.
“Seluruhnya telah selesai dengan menghasilkan kesepakatan antara kedua belah pihak,” ujar Amin.
Kondusivitas Pilkada 2024 di Jateng juga tercermin dari tingginya partisipasi pemilih serta minimnya pelanggaran serius yang berujung pada kekacauan di TPS.
Bawaslu Jateng juga telah menerima permohonan sengketa perselisihan hasil untuk pemilihan gubernur serta dari tiga daerah lain: Klaten, Pemalang, dan Kota Semarang.
Menurut Amin, meski secara umum berjalan lancar, masih ada pekerjaan rumah yang harus dituntaskan, seperti pengawasan data pemilih dan pendidikan politik berkelanjutan.
Editor : Enih Nurhaeni