Jalur Rel Kaligawe Ditinggikan 30 Cm, Jalan Ditutup Total Selama Pekerjaan Perbaikan
Ia menegaskan, informasi penutupan akan terus diperbarui melalui berbagai kanal media dan papan pengumuman di sekitar lokasi pekerjaan.
Lingkup pekerjaan mencakup pembongkaran aspal lama, perataan tanah, pemadatan jalur, serta penghalusan permukaan rel. Setelah itu, dilakukan pengaspalan ulang agar jalan kembali layak dilalui.
Langkah ini menjadi bagian dari komitmen KAI dalam meningkatkan kualitas layanan serta keselamatan perjalanan kereta api di wilayah Daop 4 Semarang.
“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin dirasakan pengguna jalan selama pekerjaan berlangsung. Namun, perbaikan ini sangat penting untuk mendukung kelancaran perjalanan kereta api dan keselamatan bersama,” tutup Franoto
Editor : Enih Nurhaeni