get app
inews
Aa Text
Read Next : Puncak Libur Natal, Stasiun di Daop 4 Semarang Diserbu Penumpang KA

Arus Mudik Nataru Didominasi Rute Jakarta, Bandara Ahmad Yani Layani 8.000 Penumpang per Hari

Rabu, 31 Desember 2025 | 20:01 WIB
header img
Arus Mudik Nataru Didominasi Rute Jakarta, Bandara Ahmad Yani Layani 8 Ribu Penumpang per Hari. Foto: Ist

Adapun destinasi utama penumpang selama libur Nataru masih didominasi rute dari dan menuju Jakarta dengan porsi 49 persen. Selanjutnya disusul Banjarmasin (12 persen), Bali (8 persen), Pangkalanbun (7 persen), dan Balikpapan (7 persen).

Sulistyo optimistis pergerakan penumpang di Bandara Ahmad Yani Semarang hingga akhir tahun 2025 akan terus menunjukkan tren positif dibandingkan tahun 2024. Optimisme ini didukung oleh beroperasinya sejumlah rute baru, baik domestik maupun internasional.

“Apalagi setelah beroperasinya beberapa rute domestik dan dua rute internasional tujuan Kuala Lumpur dan Singapura di tahun ini,” terangnya.

Ia menegaskan pihaknya terus memastikan kesiapan operasional dan pelayanan kebandarudaraan selama periode Nataru. Koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan juga diperkuat demi kelancaran arus penumpang.

“Kami juga mengimbau pengguna jasa untuk selalu memperhatikan informasi penerbangan dari maskapai, mengantisipasi potensi perubahan jadwal akibat cuaca ekstrem, serta menyiapkan waktu perjalanan yang lebih fleksibel,” pungkas Sulistyo.

 

 

 

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut