SEMARANG – Sebanyak 75 orang mengikuti kegiatan donor darah untuk meningkatkan solidaritas kepada sesama di Kota Semarang Jawa Tengah. Kegiatan digelar untuk merayakan HUT ke-52 Astra Motor, sekaligus Hari Donor Darah Sedunia pada 14 Juni.
Region Head Astra Motor Jateng Ronaldo Widjaja menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian terhadap sesama. Donor darah yang diikuti oleh Insan Astra Motor Jateng beserta Astra Group Affiliated Companies (AFFCO) Jawa Tengah pada Sabtu (18/6/2022).
BACA JUGA:
Buka Paksa Pakaian Gadis Muda Ternyata Sedang Menstruasi, Niat Perkosa Gagal Total!
“Sebagai insan Astra Motor Jateng, kami ingin berguna dan berpartisipasi dalam kegiatan sosial yang dapat membantu rekan-rekan kita yang membutuhkan,” kata Ronaldo.
Bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Jawa Tengah, donor darah berlangsung di Hall William Soeryadjaya Gedung Main Dealer Astra Motor Jawa Tengah. Kegiatan ini juga menerapkan standar protokol kesehatan dan pengecekan kesehatan peserta sebelum donor darah.
BACA JUGA:
Marshanda Berjuang Lawan Tumor Payudara, Ungkap Tanda Kematian
“Seperti yang dikatakan WHO, kami pun sepakat bahwa mendonorkan darah adalah suatu tindakan solidaritas. Mari bergabung dan selamatkan nyawa,” ucap dia.
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto