KENDAL, iNewsJoglosemar.id - Warga desa dilatih tangkal hoaks di tengah maraknya gempuran informasi melalui jaringan internet. Akademisi Unnes diterjunkan untuk memberi pemahaman pentingnya informasi yang terkonfirmasi.
Sejumlah warga Desa Trisobo Kecamatan Boja Kabupaten Kendal antusias mengikuti pelatihan literasi oleh Dosen Universitas Negeri Semarang (Unnes) Bagus Kisworo. Dia bersama beberapa anggota pengabdi, mahasiswa, dan staf kepegawaian menjelaskan pentingnya literasi digital dalam kehidupan sehari-hari serta dampaknya terhadap masyarakat.
"Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat Desa Trisobo mengenai literasi digital dan pentingnya verifikasi fakta dalam menghadapi informasi yang beredar di dunia digital," ungkap dia saat memberi pelatihan, Senin (5/6/2023).
Kegiatan pengembangan literasi digital melalui layanan verifikasi fakta online dilakukan dengan cara memberikan penyuluhan tentang pentingnya literasi digital dalam era digital, etika digital, hingga evaluasi informasi. Peserta pelatihan di antaranya adalah perangkat desa, para remaja dan kader desa.
Editor : Enih Nurhaeni