9 Tanda Anjing Masuki Musim Kawin, Nomor 8 Suka Menaiki Boneka

MUSIM kawin anjing dan tanda-tanda yang menyertai perlu diperhatikan agar tidak merugikan yang memelihara. Jangan sampai pemelihara anjing justru tidak paham jika anjing kesayangan tengah mengalami musim kawin.
Pasalnya di saat musim kawin, anjing pejantan akan lebih agresif. Alhasil, anjing akan lebih mudah menggigit siapa saja yang dianggap mengganggunya. Nah, agar hal itu tidak mencelakai Anda, ada baiknya memahami tanda-tanda musim kawin anjing, dilansir dari Sindonews.com. Yuk cermati:
BACA JUGA:
Dituding Rebut Pacar, Amelia Disekap dan Dikeroyok 10 Gadis
Anjing akan cenderung lebih agresif dan defensif ketika memasuki musim kawin anjing. Secara umum, anjing jantan akan bersaing untuk mendapatkan anjing betina. Anjing jantan akan menghampiri anjing betina karena mencium aroma yang dihasilkan anjing betina. Bahkan, anjing jantan juga bisa terus berkelahi hingga ada salah satu anjing yang mati. Oleh karena itu, penting untuk melindungi anjing jantan Anda agar aman dari serangan jantan lain.
Anjing jantan akan kurang berkonsentrasi saat mengikuti pelatihan atau saat anda mengajarkan sesuatu trik pada anjing jantan anda. Hal itu biasanya hanya berlangsung selama musim kawin yakni sekitar 3 minggu.
BACA JUGA:
Dua Bocah Cantik Tewas Terseret Arus Sungai Irigasi di Demak
Saat musim kawin anjing jantan akan lebih sering menunggangi tubuh anjing betina. Itu juga bisa dijadikan pertanda jika anjing jantan Anda sedang dalam musim kawin anjing. Ini bisa terjadi karena anjing jantan mendeteksi hormon reproduksi yang dikeluarkan oleh anjing betina.
BACA JUGA:
Ganjar Pranowo: Minyak Goreng Curah Rp14.000 Itu Hoaks Ya Bu?
Memasuki musim kawin anjing akan sering menjilati alat kelamin dari anjing betina sekaligus mengendus anjing betina. Itu dilakukan karena anjing jantan tertarik dengan aroma yang dihasilkan dari anjing betina sebagai pertanda ingin kawin.
Jika anjing jantan yang Anda miliki terlihat cemas, depresi dan seperti sedih saat dipisahkan dengan anjing betina, maka itu juga bisa dijadikan pertanda jika anjing jantan sedang masuk dalam masa kawin.
BACA JUGA:
Tips Tak Lemas saat Puasa, Ahli Gizi UGM: Hindari Makanan Banyak Garam
Seperti halnya kucing, anjing jantan yang ingin kawin juga umumnya akan memberi tanda wilayah saat memasuki musim kawin anjing. Hal itu dilakukan anjing jantan untuk memperingati anjing jantan lainnya jika wilayah tersebut adalah area kekuasaannya.
Humping atau perilaku aneh seperti menaiki sebuah benda atau kaki pemiliknya juga akan dilakukan anjing jantan saat ingin kawin. Ada banyak benda yang akan digunakan anjing untuk humping seperti boneka, sofa, guling dan benda lainnya serta kaki pemilik yang kemudian akan dilanjutkan dengan gerakan seperti kawin.
BACA JUGA:
Maling Spesialis TV Hotel, Modusnya Incar Kamar Bisa Parkir Mobil
Ketika memasuki musim kawin anjing akan melakukan masturbasi pada betina. Selain itu juga akan sering diikuti dengan kebiasaan yang dilakukan manusia seperti selalu menjilati betina, mengibaskan ekor ke atas dan telinga yang tegak sambil ditarik ke belakang.
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto