YERUSALEM – Bentrokan kembali terjadi antara aparat Israel dan warga Palestina di kompleks Masjid al-Aqsa, Yerusalem. Akibatnya, 31 warga Palestina terluka dalam insiden itu.
Menurut layanan ambulans Bulan Sabit Merah Palestina, ada 14 warga Palestina yang dilarikan ke rumah sakit. Dua di antaranya menderita luka serius.
BACA JUGA:
Kakak Beradik Gugat Ibu Kandung: Ditolak Pengadilan Tinggi, Mereka Pilih Pengadilan Agama Boyolali
Polisi Israel mengatakan, pasukannya turun tangan ketika ratusan orang mulai melemparkan batu dan kembang api dan mendekati Tembok Barat, tempat ibadah kaum Yahudi sedang berlangsung. Saksi mata Reuters mengatakan, polisi memasuki kompleks itu setelah Salat Subuh dan menembakkan peluru karet dan granat kejut ke arah kerumunan sekitar 200 warga Palestina. Sebagai balasan, beberapa di antara warga itu melempari batu.
Polisi juga menembakkan peluru karet dari jarak dekat kepada sekelompok wartawan yang mendokumentasikan bentrokan tersebut, kata para saksi mata. Kekerasan di kompleks al-Aqsa telah meningkat selama seminggu terakhir.
BACA JUGA:
Ghibah Online di Medsos Haram, Bisa Batalkan Pahala Puasa
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto