get app
inews
Aa Read Next : Moeldoko: IKN Sudah Final, Jangan Digonjang-ganjing Lagi!

Lokasi IKN Nusantara Rentan Terjadi Perang, Gubernur Lemhanas: Sifatnya Pertempuran Udara

Kamis, 12 Mei 2022 | 14:49 WIB
header img
Ilustrasi rencana pembangunan IKN Nusantara di Kalimantan. (Foto: Ilustrasi/Dok)

JAKARTA - Gubernur Lemhannas Andi Widjajanto menyebut lokasi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur memiliki risiko besar terhadap pertahanan. Jika melihat dari kondisi geografisnya, ke depan sangat mungkin terjadi perang di ibu kota tersebut.

Hal itu diungkap Gubernur Lemhannas Andi Widjajanto saat webinar dengan tema 'IKN dalam dinamika keamanan regional dan refleksi identitas Global Indonesia,' Kamis (12/5/2022). Hasil penelitian yang dilakukan rekan-rekannya, didapat data ada kecenderungan labil terhadap perang yang melibatkan IKN.

BACA JUGA:

Berita Duka, Mantan Danjen Kopassus Widjojo Sujono Meninggal Dunia

"Kecenderungan perang di ibu kota itu terjadi pada ibu kota negara yang letaknya sangat dekat dengan perbatasan-perbatasan darat, sangat dekat dengan pelabuhan. Semakin dekat dengan pelabuhan utama, semakin dekat dengan perbatasan, maka kecenderungan perang ibu kotanya semakin meningkat," kata Andi.

Jakarta yang memiliki pelabuhan besar, dinilai memiliki kecenderungan terjadi perang di ibu kota negara. Namun lokasi Jakarta yang jauh dari perbatasan daratan dengan negara lain, membuat kemungkinan itu cenderung menjauh.

BACA JUGA:

Dor.. Begal Sadis Tewas Seketika, Dada Ditembus 3 Timah Panas

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut