Maestro Tari Yoyok Priambodo Gembleng Seniman di Demak Jawa Tengah

Taufik Budi
Maestro Tari Yoyok Priambodo Gembleng seniman di Demak Jawa Tengah (Ist)

DEMAK - Maestro tari Yoyok Priambodo gembleng seniman di Demak Jawa Tengah. Kegiatan diikuti 50 peserta, yang merupakan penggiat seni sekaligus seniman tari.

Pelatihan digelar tiga hari di Panggung Kesenian Tembiring Demak. Perhelatan itu menjadi magnet tersendiri, apalagi digelar pertama kali pasca-pandemi Covid-19.

“Saya memberikan apresiasi khusus penyelenggaraan ini (pelatihan tari-red) , karena dapat menjadi wahana membangun kembali seni tari di Kabupaten Demak,” ujar Yoyok Priambodo sela sela kegiatan tersebut.

Gayung bersambut, Plt Kepala Dinas Pariwisata Demak, Endah Cahya Rini, mengaku lega dapat bersinergi dengan penggiat Sanggar Tari Geget Wilang Semarang ini.

“Ini momentum langka, sekaligus luar biasa. Mas Yoyok adalah maestro dengan reputasi panjang sebagai seniman tari. Beliau mempunyai jam terbang cukup tinggi, tidak hanya skala nasional, namun sudah melalang buana,” kata Plt Kepala Dinas Pariwisata ketika memberikan sambutan pada pelatihan ini.

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network