SEMARANG, iNewsJoglosemar.id – SiRUP Bagian Rumah Tangga Pemerintah Kota Semarang mendadak kosong, Jumat (8/12/2023). Sebelumnya, Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu menyebut pengadaan 177 sepeda motor untuk seluruh lurah, dianggarkan oleh Bagian Rumah Tangga dalam APBD Perubahan TA 2023.
SiRUP merupakan aplikasi sistem informasi umum pengadaan berbasis web (web based) sebagai sarana mengumumkan Rencana Umum Pengadaan (RUP). SiRUP sebagai sarana layanan publik terkait RUP yang memudahkan masyarakat mengakses Pengadaan Barang/Jasa secara Nasional.
Di laman https://sirup.lkpp.go.id/sirup/home/penyediasatker?idSatker=147643 tak ditemukan nama paket pada RUP Penyedia. Demikian pula pada RUP Swakelola juga tak ada kegiatan yang tertera di situ. Termasuk informasi mengenai pengadaan 177 motor juga tak tampil di laman tersebut.
Sekretaris Kanal Jawa Tengah (KJT) Anto Basuki mengaku kaget karena tak mendapatkan informasi dari laman tersebut. Dia juga menyampaikan telah menghubungi Bagian RT via telepon namun beum direspons.
“Heran ya dan saya yakin itu sistem tidak bisa mengubah dirinya sendiri, menjadi kosong tanpa data anggaran pengadaan,” katanya.
“Terus terang kami di KJT juga kaget, kok banyak mata anggaran yang bersumber dari APBD Perubahan yang nilainya miliaran rupiah. Kalau APBD murni enggak memunculkan banyak pertanyaan,” imbuh dia.
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto
Artikel Terkait