Sebelum tindakan hapus tato, ada serangkaian tes kesehatan yang dilalui para peserta oleh petugas PKBI. Setelah lolos, barulah para peserta ini akan dilakukan tindakan hapus tatonya yang akan dilaksanakan petugas Procare.
“Rata-rata setiap peserta menjalani proses hapus tato 30 menit sampai 1 jam, tergantung ukuran tato dan kemampuan peserta untuk menahan efek laser yang mengenai kulit masing-masing peserta,” tutur Koordinator Procare, Muhammad Zaim.
Hapus tato gratis ini menarik perhatian banyak warga yang berdatangan dari berbagai daerah. Mereka dengan cepat mengetahui informasi hapus tato gratis itu dari media sosial dan langsung mendaftarkan diri. Beberapa orang peserta bahkan merupakan pasangan suami istri yang ingin menghapus “noda” di tubuh mereka.
“Kita membagikan informasi ini melalui medsos dan alhamdulillah responsnya sangat besar. Kegiatan ini kita mulai dari pagi sampai pukul 13.00 WIB tapi ternyata masih ada yang datang. Karena memang untuk hapus tato kan tidak murah, di klinik itu sekira Rp500 ribu untuk ukuran 10 sentimeter persegi,” tandas Nasa, pemilik klinik kecantikan RCM.
Editor : Enih Nurhaeni
Artikel Terkait