Pecah! Tasya Rosmala Meriahkan Hari Koperasi ke-77 di Alun-Alun Bung Karno

Taufik Budi
Pecah! Tasya Rosmala Meriahkan Hari Koperasi ke-77 di Alun-Alun Bung Karno (iNewsJoglosemar)

Peringatan Hari Koperasi ke-77 ini tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat ekonomi lokal. Melalui expo UMKM, diharapkan masyarakat semakin mengenal dan mencintai produk lokal, serta mendukung perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah di Kabupaten Semarang.

"Kami ingin masyarakat memahami pentingnya koperasi dalam perekonomian kita dan bagaimana Diskumperindag bekerja untuk mendukung para pelaku usaha. Edukasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam pengembangan koperasi dan UMKM," lanjutnya.

Dengan berbagai kegiatan menarik dan edukatif, peringatan Hari Koperasi ke-77 di Alun-Alun Bung Karno, Ungaran, sukses menarik perhatian banyak pengunjung. Kemeriahan acara ini menjadi bukti semangat kebersamaan dan kolaborasi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat dalam memajukan ekonomi lokal.

Peringatan ini diharapkan dapat menjadi pendorong bagi para pelaku UMKM untuk terus berkembang dan berinovasi. Melalui dukungan dan partisipasi aktif dari semua pihak, koperasi dan UMKM di Kabupaten Semarang diharapkan dapat semakin maju dan memberikan kontribusi positif bagi perekonomian daerah.

“Selamat Hari Koperasi ke-77! Mari kita terus dukung perkembangan koperasi dan UMKM di Kabupaten Semarang,” pungkasnya.

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network