MATARAM, iNewsJoglosemar.id – Astra Honda Racing Team (AHRT) menunjukkan performa mengesankan di kelas Asia Production (AP) 250 pada ARRC 2024 Seri Mandalika. M. Kiandra Ramadhipa berhasil meraih podium kedua di race kedua yang berlangsung pada Minggu (28/7/2024). Ramadhipa menunjukkan pertarungan balap yang kompetitif sejak memulai balapan dari posisi keenam dan sempat memimpin rombongan sebelum akhirnya finis di posisi kedua dengan selisih tipis dari juara pertama.
Di sisi lain, Herjun Atna Firdaus yang juga turun di kelas AP250 menghadapi tantangan lebih berat. Memulai balapan dari posisi kedelapan, Herjun mengalami kesalahan selama balapan yang menyebabkan jarak dengan grup terdepan semakin lebar. Akibatnya, Herjun harus puas finis di posisi kedelapan di race kedua. Meskipun menghadapi kesulitan, Herjun tetap tampil dengan semangat dan berupaya semaksimal mungkin untuk meraih hasil terbaik.
Pada race pertama yang dilaksanakan sehari sebelumnya, Herjun dan Ramadhipa juga menghadapi tantangan dengan adanya pengurangan 200 Rpm pada putaran ini. Herjun finis di posisi ketujuh, sementara Ramadhipa di posisi keenam. Kedua pembalap tetap menunjukkan performa kompetitif meski harus beradaptasi dengan perubahan yang ada.
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto
Artikel Terkait