Jemaah Haji Kloter 1 Asal Purbalingga Diberangkatkan, Gus Yasin Ingatkan Cuaca Panas

Taufik Budi
Jemaah Haji Kloter 1 Asal Purbalingga Diberangkatkan, Gus Yasin Ingatkan Cuaca Panas (Ist)

Sementara skema Tanazul memungkinkan jemaah yang menginap dekat Jamarat untuk kembali ke hotel usai lontar Jumrah Aqabah, tanpa harus bermalam di tenda Mina.

Gus Yasin berpesan agar para petugas haji aktif menyosialisasikan skema Murur dan Tanazul sebagai bentuk kemudahan yang disediakan pemerintah Indonesia.

Dalam acara yang sama, Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Abdul Wachid, menyebutkan bahwa jemaah haji asal Jawa Tengah dan DIY akan diberangkatkan melalui 95 kloter.

“Jemaah hajinya terdiri dari 45,95 persen pria, dan 54,10 persen wanita,” ungkapnya.

Secara nasional, kuota jemaah haji Indonesia tahun 2025 mencapai sekitar 221 ribu orang, yang terdiri dari jalur reguler dan khusus.

Wachid juga menyampaikan kabar baik, yakni adanya penurunan biaya haji tahun ini.

“Kalau biasanya biaya haji naik setiap tahunnya, kalau tahun ini biaya haji turun lumayan, sekitar Rp4 juta,” katanya.

Program-program terobosan ini, menurutnya, diharapkan memudahkan jemaah Indonesia menjalankan ibadah haji dengan lancar dan nyaman.

 

 

Editor : Enih Nurhaeni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network