Anggaran Pemilu 2024 Rp110,4 Triliun, Jokowi: Dihitung Lagi

Carlos Roy Fajarta
Preside Joko Widodo (Ist)

JAKARTA - Presiden Joko Widodo meminta anggaran Pemilu 2024 dijabarkan lebih detail lagi. Dengan demikian penganggaran menjadi lebih transparan dan dapat dipahami masyarakat Indonesia. Jokowi juga telah mendapatkan perkiraan anggaran untuk Pemilu 2024 yakni sebesar Rp110,4 triliun.

"Kemarin sudah disampaikan ke saya, diperkirakan anggaran Rp110,4 triliun untuk KPU dan Bawaslu. KPU-nya Rp76,6 triliun, dan Bawaslunya Rp33,8 triliun," kata Jokowi dalam akun Sekretariat Presiden di YouTube, Minggu (10/4/2022).

"Ini saya minta didetailkan lagi, dihitung lagi, dikalkulasi lagi dengan baik dalam APBN dan APBD. Dipersiapkan secara bertahap," imbuh Jokowi.

BACA JUGA:

Jokowi Tegaskan Pemilu 14 Februari 2024, Tak Ada 3 Periode

Jokowi juga akan segera melantik komisioner KPU dan Bawaslu yang baru. Usai pelantikan, diharapkan Pemilu dan Pilkada bisa segera disiapkan.

"12 April nanti KPU dan Bawaslu periode 2022-2027 kita lantik dan segera mempersiapkan Pemilu dan Pilkada serentak di 2024," ujar Jokowi.

Mantan Wali Kota Solo itu juga meminta seluruh payung hukum yang diperlukan untuk Pemilu segera disiapkan dengan baik. "Agar segera dikejar payung hukum regulasi yang dibutuhkan untuk Pemilu dan Pilkada serentak 2024," kata Jokowi.

BACA JUGA:

Jaga Demo 11 April, MUI Serukan Aparat Tak Pakai Peluru Tajam

 

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network