Viral Polisi Sholat di Tol, Amankan Arus Balik Lebaran 2022

Nur Khabibi
Polisi terekam sholat di pinggir jalan tol. (Foto: IG @divisihumaspolri)

JAKARTA – Viral di media sosial video yang menampilkan seorang polisi sholat di tol tepat di depan mobil patroli. Aksi yang petut dicontoh oleh semua kalangan ini diduga terjadi di daerah hukum Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan.

Dalam unggahan akun Instagram @divisihumaspolri, seorang petugas kepolisian sholat di bahu jalan. Diketahui, polisi tersebut dalam tugas melancarkan arus balik Lebaran 2022.

BACA JUGA:

Raba Payudara Karyawati Bank, Mahasiswa Ini Tak Berkutik Dibekuk Polisi

Tempat tersebut diduga berlokasi di dalam ruas tol yang ada di Kalimantan Selatan. Polisi yang belum diketahui namanya itu sholat di depan mobil patrolinya.

Di belakang mobilnya terdapat traffic cone yang berbaris. Beralaskan sajadah, polisi tersebut tampak sedang melakukan rukuk hingga sujud.

BACA JUGA:

Pria Tewas Usai 12 Jam Ditahan Polisi, Sempat Ngamuk di Rumah Warga

 

BACA JUGA:

Gadis Muda Diculik 3 Pria, Nyaris Diperkosa Tangan Diikat Mulut Disumpal

Dalam keterangan video disebutkan sang polisi sedang menjalankan tugas menjaga kelancaran lalu lintas.

"Menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas, jangan lupa berdoa agar kita diberi kelancaran dalam segala hal," tulis akun tersebut dalam keterangannya, Minggu (8/5/2022).

BACA JUGA:

Anya Geraldine Pakai Kemben Seksi Lagi Lebaran di Paris

"Sesibuk apapun kegiatan dan aktivitas yang dilakukan, ibadah dan kepada Tuhan yang Maha Esa adalah nomor satu,” lanjut akun @divisihumaspolri.

 

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network