get app
inews
Aa Read Next : Senyum Bibit Waluyo di Halal Bihalal, Mantan Gubernur Jateng yang Sempat Dikalahkan Ganjar Pranowo

Masih Cerita Doktor Anggun: Dari Vokasi hingga International Office Undip

Sabtu, 25 November 2023 | 12:46 WIB
header img
Masih Cerita Doktor Anggun: Dari Vokasi hingga International Office Undip (Ist)

Sebagai dosen muda lulusan Inggris, Doktor Anggun tak berhenti berprestasi dan mengembangkan karier akademik. Pada 2018-2019, dia menjadi Visiting Associate Professor in National Institute of Technology, Akashi College, Japan yang membuatnya harus terbang ke Negeri Sakura secara berkala untuk memberi perkuliahan.

“Sejak Januari 2020, saya diminta Pimpinan untuk bergabung di level Universitas, tepatnya di Kantor Urusan Internasional (KUI) atau International Office (IO). Kemudian, pada Agustus 2021 saya dilantik oleh Bapak Rektor menjadi Kepala International Office sampai sekarang,” tandasnya.

Perempuan yang menguasai empat bahasa itu menjelaskan, International Office memegang peran penting untuk mendukung Visi Universitas sebagai World Class University guna meningkatkan global competitiveness para lulusannya.

“Internasionalisasi di setiap Universitas perlu didukung oleh berbagai unit baik internal maupun eksternal termasuk top-down dan bottom-up. International Office merupakan salah satu pintu strategis untuk para mitra internasional mengenal lebih dekat suatu Universitas dan juga membangun sinergi secara internal sebab internasionalisasi tentunya perlu diawali dengan internalisasi,” katanya.

Adalah suatu kehormatan baginya mendapatkan kepercayaan untuk memperkenalkan Undip di dunia internasional. Meski, Anggun harus sering meluangkan waktu di luar jam kerja di Tanah Air, karena mesti menyesuaikan perbedaan zona waktu di luar negeri

Doktor Anggun saat Bersama Mitra dari National Institute of Technology, Akashi College, Japan

“Yang dikerjakan banyak. Alhamdulillah. Busy but happy. Kami tidak hanya bekerja bersama para mahasiswa internasional di Undip dan para mahasiswa Undip yang sedang pertukaran studi di kampus-kampus mitra di luar negeri namun kami juga bekerja bersama pihak eksternal seperti menjalin komunikasi yang erat dan hangat dengan para Duta Besar dan juga Atase Pendidikan di seluruh dunia,” terangnya. 

“Nanti sebentar lagi saya akan rapat dengan Tim dari salah satu KBRI kita di Eropa, karena perbedaan zona waktu, jadi kerja di International Office itu seperti 24 jam. Misalnya, saat kita masih subuh, maka mitra dari Australia dan Selandia Baru sudah siap berkoordinasi dan saat jam kantor usai di sore hari WIB, gantian mitra dari Eropa yang online dan kemudian saat kita siap mengakhiri hari, maka teman-teman di Amerika baru saja memulai hari. Walau demikian, tentunya kami senang berkesempatan untuk memperkenalkan salah satu kampus terbaik di Indonesia ini kepada dunia,” tutup Doktor Anggun.

 

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut