get app
inews
Aa Read Next : Film The Architecture of Love: Nicholas Saputra dan Putri Marino Sukses Aduk Perasaan Penonton

Bersama Santriwati Ngaji Jurnalistik Sambut Ramadan

Sabtu, 24 Februari 2024 | 21:14 WIB
header img
Bersama Santriwati Ngaji Jurnalistik Sambut Ramadan (Ist)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id – Puluhan santriwati berbagai pondok pesantren menggelar Ngaji Jurnalistik di Ponpes Al Burhan Kelurahan Gedawang, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang, Sabtu (24/2/2024). Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi para santriwati menyambut Bulan Suci Ramadan.

Shodiqul Fulkin, perwakilan dari Pondok Pesantren Al Burhan, menyambut baik kegiatan ini sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas pengetahuan dan kepedulian santriwati terhadap isu-isu aktual. Dalam sambutannya, Shodiqul menekankan pentingnya peran santriwati dalam memerangi penyebaran hoaks yang semakin meresahkan masyarakat.

“Jadi kemarin para santriwati menyampaikan keinginannnya untuk belajar menulis berita. Makanya kita segera fasilitasi dengan melaksanakan kegiatan ini dengan mengundang praktisi jurnalistik,” lugas Fulkin.

Dia menyampaikan peserta berasal dari berbagai ponpes di antaranya Ponpes Al Burhan, Ponpes Al Azam, Ponpes Nurus Sunnah, dan Ponpes Multazam. Menjelang Ramadan, biasanya akan banyak kegiatan di pesantren yang perlu perlu dipublikasikan sebagai salah satu sarana berdakwah.

“Silakan buat tulisan-tulisan yang menarik agar pembaca suka. Saatnya santriwati juga berperan untuk memerangi hoaks,” lanjutnya.

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Berita iNews Joglosemar di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut