get app
inews
Aa Text
Read Next : Produksi Beras Kabupaten Semarang Surplus 3.000 Ton, Bupati Pastikan Stok Aman

Viral! Jalan Patah di Trangkil Unnes, Pemotor Serasa Terbang

Minggu, 20 April 2025 | 18:51 WIB
header img
Viral! Jalan Patah di Trangkil Unnes, Pemotor Serasa Terbang (Ist)

 

SEMARANG, iNEWSJOGLOSEMAR.ID — Jagat media sosial digemparkan dengan video viral yang memperlihatkan jalan di kawasan Trangkil Sukorejo arah Universitas Negeri Semarang (Unnes) tampak patah dan bergelombang, membuat pengendara motor kaget serasa terbang saat melintas. Kejadian tersebut terjadi di tanjakan Trangkil, wilayah yang ternyata berada di jalur sesar aktif.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @infokejadian_semarang, tampak badan jalan retak dan mengangkat sebagian permukaan beton. Retakan tersebut kini menjadi sorotan publik sekaligus pertanyaan besar: ada apa di bawah permukaan tanah Semarang bagian selatan?

ESDM Ungkap Jalur Patahan Aktif di Tanjakan Trangkil

Kepala Bidang Geologi dan Air Tanah Dinas ESDM Jawa Tengah, Heru Sugiharto, mengonfirmasi bahwa lokasi jalan yang rusak berada tepat di atas jalur sesar aktif. Ia menjelaskan bahwa keberadaan retakan jalan hingga beton yang menyembul merupakan indikasi kuat adanya aktivitas geologi serius.

"Di lokasi tanjakan Trangkil terdapat dua jalur patahan aktif. Di sana juga ada Perumahan Trangkil Sejahtera yang sudah kami kaji sebelumnya," kata Heru saat dikonfirmasi.

Peringatan Sudah Pernah Diberikan

Heru menegaskan, kerusakan infrastruktur di titik tersebut tidak lepas dari kurangnya konsultasi geologi sebelum pembangunan dilakukan. Menurutnya, kawasan yang dilintasi patahan aktif semestinya dikaji lebih mendalam sebelum dikembangkan.

"Ini sudah parah karena saat pengembang membangun, tidak konsultasi ke kami. Padahal wilayah tersebut berada di jalur patahan aktif," ujarnya.

Editor : Enih Nurhaeni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut