SEMARANG – Lalu lintas kereta api akan melonjak pada masa Angkutan Lebaran 2022. Rata-rata perjalanan KA penumpang di wilayah Daop 4 Semarang per hari pada masa Angkutan Lebaran berjumlah 75 perjalanan kereta api (KA).
Rinciannya adalah 48 perjalanan KA Jarak Jauh, 17 perjalanan KA Menengah, dan 10 perjalanan KA Lokal. Diprediksi puncak arus mudik di wilayah Daop 4 Semarang terjadi pada Sabtu 30 April dengan perkiraan penumpang turun sebanyak 14.902 orang. Sedangkan untuk puncak arus balik, terjadi pada Minggu 8 Mei dengan perkiraan penumpang naik sebanyak 15.144 orang.
BACA JUGA:
Jalur Mudik Selatan Jateng, Jalan Mulus Pemandangan Bagus, Waspada Kecelakaan!
Untuk menyelenggarakan Angkutan Lebaran di masa pandemi Covid-19, KAI akan tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai ketentuan pemerintah. Sejak memasuki stasiun, pelanggan akan dicek suhu tubuh dan disediakan hand sanitizer.
BACA JUGA:
Pengakuan Bocil SMP Jadi PSK Online Tarif Rp2 Juta: Untuk Beli Handphone dan Kosmetik
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto