get app
inews
Aa Text
Read Next : Anak-Anak Muda Pecinta Kereta Api Bantu Gadis hingga Lansia Pemudik di Stasiun

Setelah Bus, Hari Ini Ganjar Lepas 320 Pemudik Kereta Api

Jum'at, 29 April 2022 | 13:24 WIB
header img
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo kembali melepas pemudik asal Jateng yang bekerja di Jabodetabek.

Ganjar menyempatkan diri untuk menyapa ratusan pemudik yang menaiki kereta itu. Ia menyusuri gerbong kereta dan mengobrol bersama masyarakat di sana.

Para pemudik menyambut Ganjar dengan antusias. Mereka langsung mengerumuni Ganjar untuk bersalaman dan meminta foto bersama. Tak henti-hentinya, ucapan terima kasih mengalir dari para penumpang untuk Ganjar.

BACA JUGA:

Anak-Anak Jadi Pelaku Kriminal, Bawa Senjata Tajam hingga Racik Mercon

"Terima kasih, kalau bisa tiap tahun ada mudik gratis seperti ini. Ini sangat bermanfaat dan membantu sekali buat wong cilik seperti kami," kata Mamat Sukarno (60).

Warga asli Demak yang sehari-hari kerja sebagai kuli bangunan di Jakarta ini merasakan sekali manfaat mudik gratis. Setiap pulang ke desanya, biasanya ia harus mengeluarkan ongkos Rp570.000.

"Alhamdulillah bersyukur sekali ada gratisan. Kalau ada gratisan seperti ini, nanti uangnya yang tidak digunakan beli tiket bisa buat beli daging di kampung," ucapnya.

BACA JUGA:

Teknik Tempur Mematikan! Pasukan Elite Kostrad Mahir Gunakan Sumpit Dayak

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut