Megah! Wisata Lawang Sewu Hadirkan Sendratari Anoman Obong

Taufik Budi
Megah! Wisata Lawang Sewu Hadirkan Sendratari Anoman Obong (Foto: Taufik Budi)

SEMARANG – Sendratari Anoman Obong di pelataran kawasan Lawang Sewu Kota Semarang, menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Puluhan anak tampil apik dengan gerakan gemulai yang menceritakan kisah kepahlawanan Anoman menyelamatkan Dewi Sinta.

Pementasan dimulai dengan penampilan beberapa penari bersama Sri Rama dan Dewi Sinta serta Lesmana di sebuah hutan. Mendadak muncul kijang emas hingga menarik perhatian Dewi Sinta, lalu meminta Sri Rama mengejarnya.

Sepeninggal Sri Rama, muncul lelaki tua yang mengundang iba Dewi Sinta. Tak disangka, lelaki tua itu adalah raksasa Rahwana yang langsung menculiknya. Dari sinilah sifat kepahlawanan Anoman terlihat. Dia turut mengejar Rahwana demi menyelamatkan Dewi Sinta.

Sendratari yang berlangsung sekia 25 menit itu sukses mengundang perhatian para pengunjung Lawang Sewu. Tak jarang mereka mengabadikan dengan dengan kamera ponsel masing-masing untuk mendapatkan gambar terbaik dengan latar belakang kemegahan bangunan Lawang sewu.

Editor : Enih Nurhaeni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network