Eskalasi Politik Meningkat Jelang Pemilu 2024, Jenderal Bintang Dua Jamin TNI Netral

Taufik Budi
Eskalasi Politik Meningkat Jelang Pemilu 2024, Jenderal Bintang Dua Jamin TNI Netral (Foto: Taufik Budi)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id – Eskalasi politik meningkat menjelang perhelatan Pemilu 2024. Meski demikian, aparat TNI berkomitmen untuk tetap netral dan menjaga keamanan agar masyarakat bisa menggunakan hak pilih dengan nyaman.

“Kita sudah memasuki tahapan Pemilu yang sekarang sedang memasuki eskalasi yang semakin meningkat,” kata Pangdam IV/Diponegoro, Mayjen TNI Widi Prasetijono, di sela penanaman pohon di Makodam IV/Diponegoro, Semarang, Senin (14/8/2023).

Jenderal bintang dua itu menyampaikan, TNI bersama Polri menjamin keamanan masyarakat untuk menggunakan hak pilih. Selain itu, aparat juga aktif menjalin komunikasi dengan semua kalangan masyarakat agar pesta demokrasi berjalan lancar.

“Kita juga aktif melaksanakan komunikasi dengan semua masyarakat, sehingga semua ikut terlibat dalam pelaksanaan Pemilu dan Pilkada ini agar dilaksanakan dengan aman dan damai,” lugasnya.

“Intinya kita mengawal masyarakat yang menggunakan hak pilih, karena TNI tidak memiliki hak pilih, netral. Kita menjaga jarak yang sama dengan semua unsur, menjaga situasi yang kondusif dan situasi yang gembira,” tegasnya.

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network