Bambang Pacul Pimpin Komisi III DPR RI Datangi Polda Jateng

Taufik Budi
Bambang Pacul Pimpin Komisi III DPR RI Datangi Polda Jateng (Ist)

Sementara, Brigjen Agus memaparkan kegiatan-kegiatan dalam membuat kampung-kampung tangguh. Serta terobosan lain seperti sosialisasi bahaya narkoba di kalangan kampus dan jamaah pengajian.

"BNN sudah melaksanakan sosialisasi di kalangan muda dengan mengunjungi 12 kampus perguruan tinggi. Juga dilaksanakan upaya sosialisasi di pengajian-pengajian yang dihadiri puluhan ribu jamaah seperti beberapa kabupaten seperti di Wonogiri dan Pekalongan," ungkap Brigjen Agus.

Anggota Komisi III Fraksi Nasdem Eva Yuliana menanggapi paparan Kapolda dan Kepala BNN Jateng dengan menyebut bahwa paparan yang diberikan sangat informatif, lengkap, dan jelas.

"Jawa Tengah adalah Dapil saya dan tempat saya, tentu saya juga merasakan keamanan dan kenyamanan yang telah dibina di Jawa Tengah," kata Eva.

Namun dirinya meminta kepolisian menyiapkan diri dalam menghadapi dinamika keamanan dan sosial di Jawa Tengah. Termasuk juga perubahan cuaca, ini harus disikapi dengan kesiapan yang prima dari Polda Jateng," tandasnya

Anggota komisi lll Fraksi Gerindra, Siti Nurizka Putri Jaya jug memberikan apresiasi atas kinerja Polri dalam menjaga Kamtibmas di Indonesia. Dirinya menuturkan, profesionalitas dan kredibilitas Polri sudah teruji dalam menjaga netralitas dalam Pemilu.

"Polri saat ini hanya perlu melaksanakan tugas dan kewenangan sesuai aturan perundang-undangan yang berlaku," tandasnya.

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network